Tanggamus

Empat Pekon Adakan Rekaman KTP-el di Kali Bening

Spread the love

KOTA AGUNG, RATUMEDIA.ID- Pekon Kali Bening, Kecamatan Talang Padang, Kabupaten Tanggamus, mengadakan perekaman KTP-el di kantor pekon setempat, Rabu (6/6/2021).

Perekaman itu bagi masyarakat yang belum memiliki E KTP-el dari usia 17 tahun sampai dengan 70 tahun.

Rekaman KTP-el untuk empat pekon itu di Balai Pekon Kali Bening. Keempat pekon itu ialah Kali Bening, Singosari, Sinar Betung, dan Banjar Sari.

Sebelum rekaman KTP-el, aparatur pekon mengimbau agar masyarakat untuk mematuhi pratokol kesehatan.

Kepala Pekon Kali Bening, Mahmud, berharap agar masyarakat yang belum punya KTP-el bisa memiliknya.

Menurutnya, bila masyarakat sudah memiliki indentitas bisa memudahkan untuk menujukkan jati diri ke pihak mana pun. Juga memudahkan dalam mencari pekerjaan.

“Program ini gratis. Juga bagi yang sudah lansia bisa memudahkan perekaman KTP-el lebih dekat,” ujarnya. (hel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *