Bandar LampungHukum & Kriminalitas

Polsek Tanjung Senang Berhasil Amankan 2 Tersangka Spesialis Pencurian Perabotan Rumah Tangga

Spread the love

BANDAR LAMPUNG, RATUMEDIA.ID   —  Ungkap kasus Tindakan melawan Hukum, Jajaran Kepolisian Sektor Tanjung Senang amankan 2 Tersangka spesialis pelaku pencurian barang perabotan rumah tangga.

Berdasarkan keterangan laporan masuk dari beberapa korban, Jajaran Polsek Tanjung Senang segera ambil tindakan dengan melacak keberadaan tersangka, alhasil ke dua tersangka berhasil diamankan dikediaman nya masing- masing. Kamis, (19/08/2021), dini hari.

ROSALI Kapolsek Tanjung Senang dalam Konferensi Pers menyampaikan, pelaku melancarkan aksi dengan berbagi peran masing- masing, Yogi warga Itera mengunjal kursi dengan melompat pagar, sedangkan Anggi mengamankan lokasi TKP dengan menunggu diatas motor.

“Pelaku spesialis pencurian barang Antik, Hasil curian yang berhasil diamankan, perabot rumah tangga seperti meja dan kursi di teras rumah korban, dan dipasarkan melalui media sosial Facebook, “ucap Rosali.

Lanjut Rosali, Sasaran aksi ke dua tersangka, beraksi pada wilayah hukum Polsek Tanjung Senang, Tepatnya di komplek pemukiman perumahan – perumahan mewah.

“Kurun waktu 1 bulan ke dua tersangka sudah13 kali melakukan aksi dengan menunggangi sepeda motor, saat ini baru terdapat 6 laporan korban,  “lanjutnya.

“1 malam 3 lokasi rumah dilokasi berbeda, tetapi masih dalam satu wilayah kerja, “sambungnya.

Sementara KANIT RESKRIM Polsek Tanjung Senang AIPDA JUWANDA mengatakan, Tersangka berprofesi Sebagai driver ojek online, sebelum lancarkan aksi keduanya sudah terlebih dulu lakukan maping lokasi pada siang harinya.

“Beropresi jam 00.00, saat ini kita masih lakukan pengembangan terkait indikasi tersangka lainnya, “ucap Juanda.

Atas tindakan perbuatannya ke dua tersangka terjerat Pasal 363 KUHP Tindak pidana pencurian dengan pemberatan, dengan ancaman 10 tahun penjaran.

Adapun Barang Bukti (BB) yang berhasil diamankan dari ke 2 tersangka diantaranya. (4 )unit Handpone, (2) Shet Kursi, (2 ) stell pakaian, (2) unit  Sepeda motor Jenis Honda Beat dan Yamaha Mio GT, (Shn).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *