Bandar Lampung

Kasiter Kasrem 043/Gatam Hadiri Pelantikan DPD IKA UII se-Lampung

Spread the love

BANDARLAMPUNG, RATUMEDIA.ID- Kepala Seksi Teritorial (Kasiter) Kasrem 043/Gatam, Kolonel Inf Risa Wilsi, S.H., mewakili Danrem 043/Gatam, Brigjen TNI Ruslan Effendy, menghadrri pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Islam Indonesia (UII) se-Provinsi Lampung di Ball Room Hotel Bukit Randu, Kota Bandar Lampung, Selasa (1/3/2022).

Pelantikan DPD IKA UII se-Provinsi Lampung ini tetap mengacu pada protokol kesehatan yang berlaku di tengah wabah Covid-19.

Ketua Umum DPP IKA UII, Prof. Dr, Syarifudin Sbb, mengucapkan syukur kehadirat Allah SWT yang senantiasa selalu melimpahkan, rahmat, dan hidayah sehingga semua dapat menyaksikan pelantikan pengurus DPW IKA UII Lampung.

“Kita sudah sama-sama menyaksikan bersama pelantikan DPW IKA Lampung. Ada 11 DPC jabupaten/kota di Provinsi Lampung, jumlah yang luar biasa. Jaga kekompakan satukan tekad harumkan UII, harumkan almamater UII, berkerja samalah dengan pimpinan Provinsi Lampung. Saya yakin para pengurus dapat melaksanakan dengan baik, dengan syarat kerja keras, kerja ikhlas. Saya optimis para pengurus bisa,“ tegas ia.

Ia berharap agar DPD dan DPW IKA UII dapat bahu membahu bekerja sama memajukan daerah, bangsa, dan negara.

“Sekali lagi kepada rekan-rekan, saya mengucapkan selamat atas dilantiknya rekan sekalian. Selamat bekerja. Semoga yg menjadi tujuan kita mendapat rida Allah SWT,“ ucap Syarifudin. (rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *