Bandar Lampung

Korem Gatam Terima Taklimat Awal Tim Wasrik Post Audit Itdam II/Swj

Spread the love

BANDARLAMPUNG, RATUMEDIA.ID- Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Prasetyo, mewakili Komandan Korem (Danrem) 043/Gatam, Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P, berharap, Tim Wasrik Post Audit Itdam II/Swj hadir tak menjadi momok mencari kesalahan-kesalahan tapi sebagai mitra kerja agar satuan ini lebih baik ke depannya.

Kasrem berharap hal itu saat ia  menyampaikan sambutan Danrem 043/Gatam dalam acara Taklimat Awal Tim Wasrik Post Audit Itdam II/SWJ di Aula A. Yani Makorem 043/Gatam Jl. Teuku Umar Bandar Lampung, Jumat (17/6/2022).

Prasetyo juga mengucapkan selamat datang kepada Tim Wasrik Post Audit Itdam II/SWJ.

Tim ini diketuai Kolonel Inf Feridian Prabawa, S.H., M.M., beserta Letkol INf Ade Sugiarto, Letkol Cku Deonysius Bagus Sukmajati, Letkol Inf Nuri wahyudi, M.Tr (Han) Dan Sertu Sonny Nugroho. Mereka memulai kegiatannya di Korem 043/Gatam sampai 30 Juni 2022.

Ia memohon maaf lantaran Danrem tak bisa hadir menyambut Tim Wasrik Post Audit Itdam II/SWJ. Danrem sedang mengikuti kegiatan dinas di Jakarta.

“Tim ini hadir, saya berharap satuan kita ini dapat terlaksana tertib administrasi keuangan, sesuai dengan aturan berlaku. Guna kelancaran tim wasrik, saya perintahkan komandan satuan membantu tim menyiapkan data-data yang diperlukan,“ ucapnya

Prasetyo juga menyilahkan Tim Wasum untuk memeriksa. Ia berharap agar kegiatan ini dapat berjalan tertib dan lancar.

Ketua Tim Wasum Itdam II/Swj,  Feridian Prabawa, menjelaskan, kegiatan ini sebagai sarana pengendalian suatu organisasi oleh Irdam, untuk membantu Pangdam dalam mendukung tugas pokok.

“Saya berharap tak lagi ada temuan temuan di jajaran Korem 043/Gatam. Saya perintahkan Tim Wasum benar-benar memeriksa satuan ini agar kedepan kinerjanya akan lebih baik. Mari kita sama-sama saling terbuka agar terjaga harmonisasi dan kegiatan Wasum ini dapat berjalan lancar dan tertib,“ ucapnya. (rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *