Kapolresta Bandar Lampung Hadiri Pengukuhan Paskibraka
BANDARLAMPUNG, RATUMEDIA.ID- Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Ino Harianto, S.I.K.,M .M., menghadiri pengukuhan Paskibraka Kota Bandar Lampung tahun 2022 di Gedung Semergou pemerintah kota setempat, Selasa (16/8/2022).
Pengukuhan paskibraka ini dalam rangka peringatan Dirgahayu ke-77 Republik Indonesia tahun 2022.
Wali Kota Bandar Lampung, Hj. Eva Dwiana, langsung mengukuhkan Paskibraka Bandar Lampung.
Eva Dwiana mengucapkan selamat atas terpilih putra dan putri menjadi anggota Paskibraka 2022.
“Semoga upacara penaikan bendera besok berjalan lancar,” harap dia.
Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Ino Harianto, berharap agar anggota paskibraka menggunakan bekal selama latihan dan menjaga nama Paskibraka Bandar Lampung tahun 2022.
“Siapkan mental dan fisik kalian karena acara sesungguhnya belum dilewati. Percayalah tahapan demi tahapan akan kita lalui. Semoga menjadi yang terbaik untuk kita,” ucap kapolresta. (rls)