DPRD Provinsi Lampung

Tondi Muammar Tegaskan Pancasila Panduan Hidup Bersama

Spread the love

METRO- Anggota DPRD Lampung, Tondi Muammar Gaddafi Nasution, menyosialisasikan Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Kelurahan Purwosari, Kecamatan Metro Utara, Kota Metro, Sabtu (9/8/2025).

Kegiatan menjadi ruang dialog antara masyarakat dan wakil rakyat terkait menguatkan nilai-nilai kebangsaan.

Tondi Muammar Gaddafi Nasution menegaskan, Pancasila bukan hanya simbol negara, melainkan panduan hidup bersama yang mampu menjaga persatuan di tengah keberagaman.

“Jika benar-benar mengamalkan nilai Pancasila, bisa minimalkan dan menghilangkan gesekan sosial berbasis perbedaan agama, suku, dan golongan,” kata Anggota Fraksi Golkar DPRD Lampung ini.

Di balik semangat itu, Anggota Komisi IV DPRD Lampung itu mengatakan, tantangan implementasi Pancasila di masyarakat masih besar.

Menurutnya, era terbuka informasi, media sosial kerap menjadi arena perdebatan memecah belah. Polarisasi politik, diskriminasi halus pada berbagai sektor, dan ekonomi timpang kerap melebarkan jurang perbedaan.

“Fenomena ini menunjukkan, bahwa tak cukup hanya menghapal pemahaman Pancasila tapi harus menghidupkan dalam tindakan nyata,” ujarnya.

Menurutnya, penguatan nilai-nilai Pancasila sangat penting agar gesekan maupun miskomunikasi antarwarga, golongan, agama, ras, dan suku dapat meminimalkan, bahkan hilang sama sekali.

“Kegiatan ini jadi ajang mempererat silaturahmi dan tatap muka langsung antara masyarakat dan wakil rakyat di provinsi, sehingga aspirasi warga dapat sampai lebih efektif,” tegasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *