Bandar Lampung

Pemkot Bandarlampung Targetkan Vaksinasi Anak Rampung Awal 2022

Spread the love

BANDARLAMPUNG, RATUMEDIA.ID- Wali Kota Bandarlampung, Eva Dwiana, mengatakan, pemerintah kota (pemkot) setempat menargetkan vaksinasi covid-19 kepada anak berusia 6-11 tahun selesai pada awal tahun 2022.

“Target kita, Desember sampai Januari anak-anak usia 6-11 tahun semua sudah vaksin. Awal Februari kita bisa melaksanakan tatap muka untuk anak-anak sekolah yang ada di Kota Bandarlampung,” tuturnya, Jumat (17/12/2021).

Dia mengatakan, mulai Ahad depan pihaknya akan menyuntik Vaksinasi Covid-19 yang akan secara serentak di sekolah-sekolah di Kota Bandarlampung.

“Kita lagi mengajak (vaksinasi) untuk anak-anak usia 6 sampai 11 Tahun. Bunda berharap, anak-anak di Kota Bandarlampung harus semuanya di vaksin,” kata dia.

Karena itu, Eva meminta agar para orang tua untuk memotivasi putra-putrinya agar tak takut dengan suntik vaksin.

“Sekarang kuncinya ialah para orang tua. Semoga mereka memotivasi kepada anak dan tak melarang. Karena vaksin ialah ikhtiar kita terakhir untuk memutus Covid-19,” pintanya.

Pemkot Bandarlampung akan menyediakan 200 ribu dosis vaksinasi. Menurutnya, jumlah ini lebih banyak dari sebelumnya.

“Kita siapkan hampir 200 ribu dosis, 180 Ribu kita lebihkan, karena masih ada remaja putri yang belum dari usia 14-17,” tuturnya.

Selain itu, Eva juga mengungkapkan, saat ini vaksinasi covid-19 di Kota Bandar Lampung hampir mencapai 90 persen. (nay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *