Pesisir Barat

Satgas TMMD Kodim 0422/LB dan Warga Bangun Saluran Air Bersih

Spread the love

PESIBAR, RATUMEDIA.ID- Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-113 bergotong royong bersama masyarakat Pekon Suka Maju, Kecamatan Ngaras, Kabupaten Pesisir Barat, membangun saluran air bersih, Kamis (12/5/2022).

Mewakili Dandim 0422/LB Letkol Czi Anthon Wibowo, Komandan SSK Kapten Arn Iwan Sudrajat mengatakan, pembangunan atau pembuatan saluran air bersih ini langsung dari sumber mata air hingga pemangku tiga Pekon Suka Maju.

Ia menjelaskan, kegiatan ini merupakan salah satu program TMMD dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat mendapatkan air bersih.

“Selama ini warga di Pekon Suka Maju memperoleh air bersih dengan cara mengambil air langsung ke sungai  secara manual dengan ember, bahkan menampung air hujan untuk memasak dan mencuci,” jelas ia. 

Sebelum memulai pekerjaan, Iwan  juga menjelaskan, proses membuat  saluran air bersih kepada masyarakat setempat yang membantu bergotong royong.

Masyarakat Pekon Suka Maju antusias membantu Satgas TMMD. Ini karena warga sangat merindukan air bersih dari sumber mata air. (rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *