Tiga Anggota DPRD Lamsel Hadiri Musrenbang Candipuro
LAMSEL, RATUMEDIA.ID- Tiga Anggota DPRD Lampung Selatan (Lamsel) menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Candipuro Tahun 2025.
Kegiatan itu berpusat di Lapangan Balai Desa Trimomukti, Selasa (30/1/2024).
Bupati Lamsel, Nanang Ermanto, menjelaskan, Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) ialah wadah efektif menyatukan persepsi, dan usulan pembangunan di daerah.
“Ini titik ke-8 kita bermusyawarah menjalankan program-program pembangunan. Saya minta nanti masuk e-planning itu program prioritas, sehingga bisa masuk 2025,” kata Nanang.
Ia mengajak seluruh masyarakat bersama-sama membangun desa dengan berinovasi dan menggali potensi pada masing-masing wilayah.
“Tak harus punya gunung, air terjun, dan laut. Jangan pembangunan infrastruktur bagus, tapi IPM rendah, ini akan sangat mempengaruhi,” ujarnya. (*)