Mira Rozanna Komisaris Bank Lampung Lulus Doktor Terbaik
Bandar Lampung, RATUMEDIA.ID – Mira Rozanna dinobatkan menjadi lulusan terbaik program doktor dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Program Studi (Prodi) S-3 Ilmu Ekonomi Universitas Lampung di Gedung Serba Guna.(GSG) Unila, Sabtu (18/1/2025).
Komisaris Bank Lampung ini memeroleh skor tertinggi 388 dengan predikat pujian. Wanita yang berkarir 30 tahun lebih di perbankan ini terharu ketika menerima predikat tersebut ketika diwisuda bersama 717 mahasiswa Unila.
“Puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kemudahan bagi saya menyelesaikan studi dalam waktu dua tahun dua bulan. Insya Allah jadi ilmu yang bermanfaat dan berkah,” ujarnya.
Sebelum menyandang predikat yang membanggakan tersebut, dia harus mampu menjawab pertanyaan pada ujian terbukanya dari Rektor Prof. DR. Lusmeilia Afriani dan Prof. Nairobi Saibi serta Dr. Habibullah Jimad sebagai promotor yang telah membimbing dan memotivasinya.
Sebelumnya, Mira Rozanna menyandang Lulusan Terbaik 2 S1 Fakultas Ekonomi Unila Tahun 1989, Lulusan Terbaik 1 Sespibank Angkatan 59 LPPI 2015, Lulusan Terbaik 1 Magister Manajemen, dan STIE5 Indonesia Banking School 2021.
Bonusnya, dia pernah mendapatkan Penghargaan ‘The Most Outstanding Woman 2024’ Majalah Info Bank. Dia juga aktif menulis buku, menerbitkan Journal Internasional serta ikut Seminar Internasional.
“Semoga jadi inspirasi perempuan Indonesia dalam meniti karir dan ilmu,” katanya wanita yang memulai karirnya dari Astra Internasional, Bank Mandiri, dan BSM, hingga dirinya masih berkesempatan meraih puncak akademiknya
Tidak ada batasan usia, waktu dan ruang untuk meraih cita-cita walau melalui proses yang penuh tantangan, katanya.
Mira Rozanna mempersempahkan apa yang telah dicapainya buat keluarga, dua putra dan satu putrinya, para dosen dan pembimbing, serta teman-teman dan mitra kerja BPD Lampung.